Suyanti Musabin Satu Perahu Dengan Harimau

webadmin's picture
News
Suyanti Musabin Satu Perahu Dengan Harimau Sumatera

Nama dokter hewan (drh) Suyanti Musabin yang akrab disapa Yanti, sempat menjadi pembicaraan hangat di kalangan pengguna media sosial (medsos) Facebook.

Yanti satu perahu dengan harimau sumatera yang akan dibawanya ke Pusat Latihan Gajah (PLG) Kecamatan Putri Hijau, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu, pada 27 Oktober 2015.

Disampaikan Plt Kepala Tata Usaha (KTU) Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Bengkulu, Darwis, sosok Yanti memang memiliki jiwa petualang.

Dia juga bekerja tanpa pamrih khususnya saat menangani satwa terancam punah seperti harimau, siamang, dan gajah.

"Beliau adalah wanita petualang dan sosok pekerja keras," kata Darwis saat ditemui okezone di ruang kerjanya, Senin (28/12/2015).

Saat berada satu perahu dengan harimau, sambung Darwis, Yanti sudah memperhitungkan segala sesuatunya secara ilmiah, salah satunya berapa lama efek obat bius pada harimau bertahan.

Darwis juga menjelaskan, berada satu perahu dengan harimau merupakan pekerjaan yang mempertaruhkan nyawa, dan Yanti selalu mampu menyelesaikan tugasnya dengan baik.

Good Work Bu Yanti.