Steve Jobs Pendiri Apple inc Meninggal dunia di Usia 56 Tahun

webadmin's picture
News
Steve Jobs

CALIFORNIA .- Apple Inc. telah mengumumkan pada Rabu, (5/10) waktu setempat bahwa mantan CEO Apple yang juga pendiri pabrikan teknologi yang berbasis di Cupertino, California, Amerika Serikat yaitu Steve Jobs meninggal dunia di usianya yang ke-56, demikian dilaporkan situs " baltimoresun.com ".

Jobs mendirikan Apple Computer tahun 1976 bersama teman masa kecilnya Steve Wozniack membidani lahirnya personal computer ( pc ) yang pada masa itu merupakan pc pertama di dunia yaitu Apple II.

Pengamat industri menyebutkan bahwa lelaki kelahiran kota San Francisco, 24 Februari 1955 itu merupakan seorang pengubah dunia yang bisa disamakan dengan Thomas Alva Edison-nya dunia komputasi. Jobs sukses menjadi orang yang bisa mengubah dunia komputasi, musik serta dunia komunikasi lewat inovasinya.

Steve Jobs 1977Jobs berperan dalam mengubah arah bisnis Apple tak hanya berkutat di dunia komputasi saja, tapi juga menguasai sebagai pabrikan yang memproduksi pemutar musik portabel (iPod), pemimpin dalam bisnis smartphone ( iPhone dan iPad ) serta penemu kategori baru dari komputer yaitu tablet pc.

Pada 2004 Jobs menderita kanker pankreas dan pada 2009 ia dipaksa untuk menjalani transplantasi hati. Bahkan ia pernah divonis usianya tak akan lama lagi akibat dari kanker pankreasnya yang kian mengganas. Namun kondisi ini tak membuatnya menyerah untuk terus berinovasi di dunia komputasi.

Setelah beberapa tahun kondisi badannya kian menurun karena digerogoti oleh penyakitnya itu, lalu Jobs menggumumkan tentang pengunduran dirinya pada 24 Agustus sebagai Apple chief Executive.

Saya selalu mengatakan jika datang suatu hari dimana saya sudah tidak bisa lagi memenuhi kewajiban dan harapan sebagai CEO Apple, saya menjadi orang pertama untuk membiarkan Anda tahu,
tulis Jobs dalam surat pengunduran dirinya. "Sayangnya, hari itu telah datang ".

 

Selamat tinggal Jobs, good work.. semoga amal di dunia di terima dan dosanya di maafkan :) , Jobs bagi saya adalah salah satu orang berjasa di dunia.